Ribut Warisan, Seorang Kepala Dusun dan Istrinya Tewas Mengenaskan

Ribut Warisan, Seorang Kepala Dusun dan Istrinya Tewas Mengenaskan

MUARATEBO - Warga Desa Muara Kilis Kecamatan Tengah Ilir, Jumat pekan lalu, 12 Februari, gempar. Salah seorang kepala dusun bersama istrinya ditemukan tewas bersimbah darah.

Korban adalah Indro Cholid Simanungkalit (50), kepala Dusun Tepian Napal Desa Muara Kilis dan isterinya Siti Halimah (45). Keduanya ditemukan di lokasi yang berbeda.

Korban Siti Halimah ditemukan tepat di belakang rumahnya, sedangkan suaminya ditemukan sekitar 200 meter dari rumah mereka. Keduanya tewas bersimbah darah dengan beberapa luka tusuk di sekujur tubuhnya.

Kepala Desa Muara Kilis, Sopwatarahman membenarkan kejadian tersebut. Dikatakannya korban Siti Halimah kali pertama ditemukan warga, Kamis (11/2) lalu, sekitar pukul 22.00 WIB di belakang rumahnya, tepatnya di samping kandang ayam. Sebelum ditemukan, warga sempat mendengar teriakan dari arah rumah korban.

‘‘Dia ditemukan dalam keadaan terlentang bersimbah darah,’‘ ujar Kades singkat, kemarin.

Namun, warga tidak menemukan suami korban tidak berada di rumahnya. Lalu warga bersama pihak kepolisian menyisir ke sekitar lokasi dan rumah korban.

Warga dan polisi akhirnya menemukan jazad kepala dusun tersebut tergeletak tak bernyawa bersimbah darah di kebun sawit, yang berjarak sekitar 200 meter dari rumah korban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: