Terobos Perlintasan Kereta, Pemotor Nyaris COD Nyawa dengan Malaikat Maut

Terobos Perlintasan Kereta, Pemotor Nyaris COD Nyawa dengan Malaikat Maut

SEORANG pemotor terobos perlintasan kereta api nyaris saja kehilangan nyawa. Hanya tinggal beberapa meter saja, dia tersenggol lokomotif.

Aksi pemotor itu diunggah akun Instagram Info Jawa Barat. Nampak pengendara itu menerobos palang pintu perlintasan kereta api yang sudah tertutup.

Saat melintasi rel dan kecepatannya melambat, kereta api tiba-tiba muncul. Beruntung pemotor tersebut masih sempat menarik gas dan lolos dari tertemper kereta api.

Aksi berbahaya dan terlarang dilakukan ini terekam dalam video warga yang kemudian viral di media sosial.

Diketahui kejadian itu diduga terjadi di JPL 206 Nagreg pada Minggu (14/3/2021) lalu. Sebagai informasi, kejadian itu diduga terjadi sekitar pukul 18.00 saat kereta api Malabar melintas.

Lihat videonya di sini. (yud)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: