Sambut Kemerdekaan RI, Astra Grup Gelar Pekan Olahraga

Sambut Kemerdekaan RI, Astra Grup Gelar Pekan Olahraga

SEMANGAT: Astra Grup menggelar pekan olahraga yang dimulai tanggal 3 Agustus hingga 13 Agustus dengan ditandai pertandingan bulu tangkis, Rabu (3/8).--

Radarcirebon.com, CIREBON - Menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-77, Astra Grup menggelar pekan olahraga. Acara tersebut berlangsung mulai tanggal 3 Agustus hingga 13 Agustus 2022. Digelar berbagai event olahraga. Pekan olahraga dibuka dengan kejuaran bulu tangkis di Pemuda Sport Center.

Secara simbolis dilakukan pemukulan shuttlecock oleh Koordinator Astra Affiliated Company (AFFCO) Wilayah Cirebon, H Winarno, Rabu (3/8) malam.

Winarno menjelaskan, kegiatan pekan olahraga Astra Grup Cirebon Raya digelar dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-77 sekaligus event bersama setelah pandemi Covid-19. Kegiatan ini diikuti perusahaan Astra Grup. Seperti Auto2000, FIF, Izusu, Daihatsu, Asuransi Astra, dan lain-lain.

Adapun cabang lomba yang dilombakan, antara lain bulu tangkis, futsal, tenis meja,  mobil legend dan juga akan ditutup sepeda gembira. Hanya saja, untuk sepeda gembira, waktunya masih mencari hari yang tepat.
“Tujuannya membangun dan menjunjung sportivitas sesama karyawan Astra Grup, untuk bisa saling berkompetisi,” terangnya.

BACA JUGA:Ferdy Sambo Terbaru, Hari Ini Diperiksa Jam 10, Soal Apa?

Pihaknya berharap, kompetisi ini membangun semangat perjuangan dan semangat membangkitkan perjuangan pada Hari Kemerdekaan RI ke-77. “Cabang olahraga ini nantinya akan diambil juara 1, 2 dan 3,” terangnya.
Adapun lomba bulu tangkis dan futsal, dilaksanakan di Pemuda Sport Center. Untuk mobil legend di FIF, dan tenis meja di Auto2000 Cirebon.

Peserta yang mengikuti lomba ini, kata Winarno, adalah dari Astra Grup di wilayah III Cirebon. Hal itu dilakukan karena Astra Grup Wilayah III Cirebon ada 15 cabang perusahaan. Mereka ikut semua.

BACA JUGA:Bharada E Jadi Tersangka Pembunuhan, Baku Tembak Bukan Membela Diri, Segini Ancaman Hukuman

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: