Tim Voli Kota Cirebon vs Kota Bandung Besok Sore, Laga Penentuan

Tim Voli Kota Cirebon vs Kota Bandung Besok Sore, Laga Penentuan

Pemain Kota Cirebon melakukan spike saat melawan Kabupaten Bekasi, Sabtu 29 Oktober 2022. Foto:-Humas KONI Kota Cirebon-

Radarcirebon.com, SUBANG – Pertandingan penentuan Tim Bola Voli Putra Kota Cirebon vs Kota Bandung akan digelar besok Senin 31 Oktober 2022.

Pertandingan tim voli putra Kota Cirebon vs Kota Bandung akan digelar di GOR Gotong Royong Subang, sebelumnya dimulai pukul 19.00 WIB dimajukan menjadi pukul 17.00 WIB.

Pertemuan kedua tim adalah lanjutan fase grup Pekan Olahraga Provinsi alias Porprov Jabar 2022.

Sebelumnya, kedua tim masing-masing sudah menelan satu kekalahan. Kota Cirebon dan Kota Bandung sama-sama dikalahkan oleh Kabupaten Bekasi di pertandingan sebelumnya.

Bedanya, Kota Cirebon kalah telak dengan skor 3-0 (25-8, 25-18 dan 25-19) dari Kabupaten Bekasi. Sedangkan Kota Bandung kalah tipis dengan skor 3-2.

BACA JUGA:Fakta-fakta Leslar Entertainment Dibubarkan, Pokok Masalah di Nomor 2

BACA JUGA:Gejala Gagal Ginjal Akut, Bunda Harus Tau, Perhatikan Urine Anak

Maka, pertandingan besok malam akan sangat menentukan bagi kedua tim. Tim yang memenangkan pertandingan akan mendampingi Kabupaten Bekasi lolos ke babak berikutnya.

Ya, Bekasi sudah lolos ke babak delapan besar dengan dua kemenangan beruntun di dua pertandingan melawan Kota Bandung dan Kota Cirebon.

Sementara itu, tim Kota Udang masih harus berjuang keras. Jika berhasil memenangkan pertandingan atas Kota Bandung, maka tiket babak delapan besar sudah ditangan.

Manajer tim bola voli putra Kota Cirebon Maman Suryaman mengatakan, di pertandingan perdana pada Sabtu 29 Oktober kemarin melawan Kabupaten Bekasi, para pemain tampak masih demam panggung.

“Pemain kita seperti masih demam panggung di pertandingan kemarin, maka sulit mengembangkan permainan saat melawan Bekasi,” katanya.

BACA JUGA:Perbedaan Gagal Ginjal Akut dan Kronik, dr Ahmad Fariz Memberi Penjelasan

BACA JUGA:Penerus Takhta Prabu Siliwangi, Kisah Prabu Surawisesa, Ratu Nilakendra hingga Prabu Surya Kencana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: