Perayaan Kemenangan Argentina Sebagai Juara Piala Dunia 2022 Ternodai oleh Korban Luka-luka

Perayaan Kemenangan Argentina Sebagai Juara Piala Dunia 2022 Ternodai oleh Korban Luka-luka

Jutaan warga Argentina sambut trofi Piala Dunia pada Selasa 20 Desember 2022.-@afaseleccion-Instagram

BUENOS AIRES, RADARCIREBON.COM - Lebih dari tiga juta orang warga Argentina turun ke jalanan untuk menyaksikan secara langsung parade bus berisikan Lionel Messi dan kawan-kawan yang berhasil memenangi Piala Dunia 2022.

Argentina berhasil menjadi juara Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Prancis dengan skor 4-2 di babak adu penalti pada Minggu, 18 Desember 2022.

Pemerintah Argentina memutuskan untuk membuat tanggal 20 Desember 2022 sebagai hari libur agar rakyatnya bisa menikmati selebrasi tanpa harus memikirkan pekerjaan.

BACA JUGA:BANJIR CIREBON Hari Ini, Kalipacit Meluap, Sejumlah Perumahan Terendam

Para bus berisi para staf dan pemain timnas dimulai pada pukul 3.30 sore. 

Trofi Piala Dunia 2022 turut dibawa dan bisa dilihat oleh orang-orang yang datang.

Dengan banyaknya orang di jalanan, perayaan Argentina usai juara Piala Dunia 2022 harus diubah dari rencana awal. 

BACA JUGA:Jelang Nataru, BRI Tetap Siaga Layani Kebutuhan Nasabah

Parade bus itu hanya berjalan kurang lebih 15 km di jalan tol dan langsung berbelok di wilayah Larrazabal Avenue. Di wilayah itu, dua orang fans sempat melompat ke bus dari jembatan.

Dianggap dapat membayahakan keselamatan pelatih dan pemain Argentina, pemerintah mengubah rencana.

Beberapa helikopter diterjunkan untuk mengangkut para pelatih dan pemain sehingga mereka berkeliling menggunakan jalur udara.

BACA JUGA:Tega Banget, Mantan Wapres Try Sutrisno Dikabarkan Meninggal, Begini Faktanya

Presiden Federasi Sepakbola Argentina, Claudia 'Chiqui' Tapia meminta maaf karena para pelatih dan pemain harus diamankan menggunakan helikopter.

Rute parade bus terpaksa diganti karena banyak warga memenuhi jalan tol serta mencoba naik ke bus berisi pelatih dan pemain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase