Ratusan Juta Serangan Siber Menerjang Situs Resmi KPU RI, Begini Reaksi Komisioner
Waspada penipuan dengan modus mengirimkan alamat email palsu.-Pixabay-
JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Antusiasme masyarakat terhadap perolehan suara sementara untuk Pilpres 2024, membuat mereka mengakses situs resmi KPU RI.
Tidak hanya itu, KPU RI juga menerima laporan ada ratusan juga serangan Denial of Service (DoS) terhadap website KPU RI.
Serangan tersebut diungkap Anggota KPU RI Betty Epsilon Idroos di kantor penyelenggara pemilu itu di Jakarta, Rabu 14 Februari 2024.
BACA JUGA:Sekjen PDI Perjuangan: Ada Fenomena Overshooting di Pemilu 2024
BACA JUGA:Ini Dia 5 Cara Cepat Membersihkan Tinta Pemilu Dijamin Bersih dan Berhasil Jangan Sampai Golput Ya
"Ada ratusan juta di DoS itu menyerang, saya tidak bilang puluhan, bukan satuan, tetapi ratusan juta serangan ke situs web KPU, luar biasa," ujarnya.
DoS merupakan jenis serangan yang dilakukan dengan cara membanjiri lalu lintas jaringan pada aplikasi pada server, sistem, atau situs web.
Umumnya, serangan ini dilakukan untuk membuat lalu lintas server berjalan dengan beban yang berat sampai tidak bisa lagi menampung koneksi dari user lain (overload).
Menurut Betty, situs KPU memuat informasi dan data Pemilu 2024. Sementara itu, hasil pemilu ada di infopemilu.kpu.go.id.
BACA JUGA:Ini 5 Kebiasaan Pemicu Kolesterol Tinggi di Usia Muda
BACA JUGA:Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un! Linmas di Kota Madiun Meninggal Dunia Saat Amankan Pemilu 2024
BACA JUGA:Tom Lembong Optimis Pasangan AMIN Masuk Putaran Kedua Pilpres 2024
"Hampir semua situs yang dimiliki KPU diserang dan memang di situs web kpu.go.id ini lumayan serangan terhadap situs web tersebut," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase