Kembali, Ketua KPPS di Jawa Timur Meninggal Dunia Akibat Kelelahan

Kembali, Ketua KPPS di Jawa Timur Meninggal Dunia Akibat Kelelahan

Proses pemungutan suara Pemilu 2024 di salah satu TPS di Cirebon. Foto:-Yudha Sanjaya-Radarcirebon.com

BANYUWANGI, RADARCIREBON.COM - Tidak hanya di Kota Madiun, satu lagi kabar duka datang dari Kabupaten BANYUWANGI, Jawa Timur.

Seorang Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menghembuskan nafas terakhirnya saat bertugas.

Almarhum adalah Ketua KPPS di TPS 18 Desa Singojuruh, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Rabu, 14 Februari 2024 yang bernama Dul Hanan.

BACA JUGA:Adem, Prabowo-Gibran Ingin Segera Silaturahmi dengan Paslon 1 dan 3

BACA JUGA:Sekjen PDI Perjuangan: Ada Fenomena Overshooting di Pemilu 2024

BACA JUGA:Ini Dia 5 Cara Cepat Membersihkan Tinta Pemilu Dijamin Bersih dan Berhasil Jangan Sampai Golput Ya

Dia meninggal dunia karena diduga kelelahan melaksanakan tugasnya dalam Pemilihan Umum Serentak 2024.

Anggota PPS Desa/ Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi, Abdul Konik membenarkan kabar meninggalnya Dul Hanan (50) yang merupakan Ketua KPPS.

"Sekitar pukul 16:00 WIB saat itu masih berlangsung proses perhitungan satu jenis surat suara yakni capres-cawapres."

BACA JUGA:Bertemu Dengan Seluruh Pendukungnya di Istora Senayan, Prabowo-Gibran: Kemenangan Seluruh Rakyat Indonesia

BACA JUGA:Ini 5 Kebiasaan Pemicu Kolesterol Tinggi di Usia Muda

BACA JUGA:Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un! Linmas di Kota Madiun Meninggal Dunia Saat Amankan Pemilu 2024

"Selesai menghitung surat suara, Dul Hanan mengeluh pusing dan sesak nafas. Ia meminta untuk diantarkan periksa ke puskesmas," katanya.

Setelah dari puskesmas, lanjut dia, kondisinya bertambah memprihatinkan dan nafasnya tersengal-sengal, sehingga dirujuk ke RS PKU Muhammadiyah Rogojampi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase