Kalah 0-3 dari Iran, Timnas Indonesia Penghuni Dasar Klasemen Grup C Piala Asia U-20 2025

Para pemain Iran-20 merayakan kemenangan usai mencetak gol ke gawang Indonesia, Kamis 13 Februari 2025 malam.-Istimewa -
SHENZHEN – Mengawali laga di Grup C Piala Asia U-20, Timnas Indonesia harus rela kalah dari Iran dengan skor telak 0-3.
Pertandingan Timnas Indonesia U-20 kontra Iran U-20 berlangsung di di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium, Shenzhen, China, Kamis 13 Februari 2025 malam WIB.
Sejak menit awal, Iran langsung mengancam lewat tendangan Mohammad Dindar di menit kedua, bola belum mengarah ke gawang.
BACA JUGA:Kendaraan Listrik Inovatif dan Berteknologi Tinggi, BYD Sealion 7 Resmi Diluncurkan di IIMS 2025
BACA JUGA:Honda Bogor StreetFire Club (HBSC) Gelar Touring Wajib dan Lantik Anggota Baru
Pada menit ke-5, Hesam Nafari merobek gawang Indonesia. Bola sundulan bek Iran itu mengenai pemain Indonesia sebelum akhirnya masuk ke gawang Ikram Algiffari.
Iran pun nyaris menambah gol di menit ke-18. Tapi, tandukan Amir Razzaghinia bisa ditepis Ikram.
Anak asuh belum mampu keluar dari tekanan, mereka lebih banyak dipaksa bertahan dan serangan balik kerap kandas sebelum masuk ke kotak penalti Iran.
45 menit pertama pun berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Iran sementara.
BACA JUGA:Update Kasus Gedung Setda Kota Cirebon Langsung dari Kajari
BACA JUGA:Indonesia Kalahkan Malaysia 3-1 di BAMTC 2025: Rachel/Meilysa Jadi Penentu
Memasuki babak kedua, Indonesia punya peluang saat baru berjalan hitungan detik. Jens Raven di mulut gawang gagal menanduk bola dengan baik.
Tak lama kemudian Muhammad Ragil melesakan tembakan dari jarak jauh. Bola yang dilepaskan masih sedikit tinggi dari target.
Indonesia nyaris mencetak gol penyeimbang pada menit ke-57. Marselinus Ola, yang masuk di babak kedua, melepaskan tembakan dan bola bisa diblok kiper.
Disaat skuad garuda berusaha menyerang untuk menyamakan kedudukan, Iran malah kembali mencetak gol di menit ke-63. Bola tembakan akrobatik Esmaeil Gholizadeh sukses merobek gawang Ikram.
BACA JUGA:Lomba Cerdas Cermat SD Zona 8 di Kantor Kecamatan Arjawinangun
BACA JUGA:DPRD dan FKKC Sepakat Perkuat Pengawasan Pengelolaan Dana Desa
BACA JUGA:Tegas! Jika Ada Penggilingan Padi Serap Gabah Dibawah HPP, Sanksi Pidana Menanti
Gawang Irkam kembali harus bobol di menit ke-73. Mobin Dehghan membuat Indonesia terluka lewat sundulan dengan memanfaatkan bola dari sepak pojok.
Hingga peluit ditiup tanda berakhirnya pertandingan, Timnas Indonesia U-20 gagal mencetak gol dan tertinggal 0-3. Kekalahan ini membuat Indonesia berada diperingkat bawah klasemen Grup C. Sedangkan Iran berada di puncak dengan poin 3. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase