Mengenal Sosok Polisi yang Jadi Imam Salat Tarawih Presiden dan Kapolri

Mengenal Sosok Polisi yang Jadi Imam Salat Tarawih Presiden dan Kapolri

JAKARTA- Pada tanggal 20 Juni 2017 lalu, Polri menggelar kegiatan buka puasa bersama dengan Presiden Joko Widodo di PTIK, Mabes Polri. Di sana juga digelar salat tarawih berjamaah antara Presiden, Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan para pejabat utama. Bila kebanyakan salat tarawih dipimpin oleh ustaz, tapi ketika itu, salat berjamaah diimami oleh Kombes Zainuri Anwar yang kini menjabat Kabag Binreligi Rowatpers SSDM Polri. Sebagai seorang polisi, Kombes Zainuri memang dikenal sebagai pribadi yang religius. Selain sibuk bertugas di kepolisian, dia juga aktif di beberapa kegiatan agama lainnya. \"Iya, saya yang jadi imamnya,\" kata dia ketika dihubungi. Menurut dia, menjadi imam salat bukan hal baru, dan dia sudah sering melakoni hal itu. Terlebih kali ini yang dia imami adalah pimpinan Polri dan orang nomor satu di Indonesia. Menurutnya, hal itu akan menjadi pengalaman tersendiri. Kombes Zainuri sendiri menjadi tim Asmaul Husna Polda Jambi ketika menjabat Wadir Binmas Polda Jambi. Di sana mereka mengawal aksi bela Islam yang digelar Aliansi Umat Islam (AUI) Jambi. Zainuri sendiri diketahui sebagai alumni UIN Ciputat asal Cirebon yang dahulu lama tinggal kawasan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). (elf/JPG)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: