Perwira Polri di Struktur Konsorsium 303 Diminta Klarifikasi, Jangan Diam

Perwira Polri di Struktur Konsorsium 303 Diminta Klarifikasi, Jangan Diam

Grafik dan struktur Konsorsium 303 yang beredar di media sosial. -Ist-Radarcirebon.com

Radarcirebon.com, JAKARTA - Perwira Polri yang namanya ditulis di struktur Konsorsium 303 diminta jangan diam. Mereka harus segera mengklarifikasi.

Seperti diketahui, dalam struktur Konsorsium 303 atau judi online terdapat beberapa perwira Polri yang namanya muncul.

Meski sumber dari struktur Konsorsium 303 tidak jelas, juga tidak diketahui siapa penyebarnya tetapi tetap harus dijelaskan ke publik.

Sebab, banyaknya isu liar dikhawatirkan publik bakal mudah percaya terhadap informasi seperti struktur Konsorsium 303 yang beredar di jejaring media sosial.

BACA JUGA:Jam Kerja di Malaysia Dikurangi dari 48 ke 45 Jam Seminggu, Bisa Pilih Kapan Masuk Kantor, Indonesia Kapan?

BACA JUGA:Struktur dan Grafik Konsorsium 303 Ferdy Sambo Beredar, IPW Kasih Bocoran Pelaku yang Menyebarkan

Direktur Pusat Riset Politik Hukum dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI) Saiful Anam menanggapi soal skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303 yang beredar di media sosial.

Konon, skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303 itu terkait dengan bisnis gelap yang disebut-sebut melibatkan sejumlah perwira Polri, termasuk beberapa jenderal polisi, salah satunya Irjen Panca Putra Simanjuntak.

Menurut Anam, jenderal yang namanya terpampang dalam skema itu harus segera memberikan penjelasan kepada publik.

"Penting kiranya bagi pihak-pihak yang tercantum namanya dalam skema 303 Sambo untuk tampil dan mengklarifikasi kebenaran hal tersebut kepada publik," kata Anam, seperti dilansir dari jpnn, Minggu, 21, Agustus 2022.

BACA JUGA:Ini Dia Profil Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto yang Kasih Ancaman Hukuman Mati untuk Ferdy Sambo

BACA JUGA:Beredar Kabar Kapolda Metro Jaya Fadil Imran Diperiksa Terkait Kasus Brigadir J, Begini Jawaban Kadiv Humas

Menurut dia, apabila jenderal-jenderal itu tidak memberikan klarifikasi, publik bakal makin yakin adanya skema tersebut.

"Kalau mereka diam maka publik akan berspekulasi makin liar dengan adanya skema tersebut," ujar Anam.

"Kalau tidak benar maka tentu dapat melakukan upaya hukum terkait dengan siapa-siapa saja yang dengan sengaja mendistribusikan skema tersebut," sambung Anam.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan penyebaran skema itu tengah didalami oleh Bareskrim Polri.

BACA JUGA:Hotman Paris Sejak Awal Yakin Putri Candrawathi Tersangka, Begini Alasannya

BACA JUGA:Terungkap, Penembakan Brigadir J, Ada Rapat, Bharada E Terakhir Masuk, Putri Candrawathi Menangis

"(Penyebar skema judi online Ferdy Sambo dkk) Nanti biar didalami sama Dittipidsiber," kata Dedi kepada wartawan, Jumat (19/8).

Juru bicara Polri itu juga menegaskan kepolisian bakal mengusut tuntas tanpa pandang bulu hal-hal yang berkaitan dengan judi, premanisme, dan narkoba.

"Paket (judi, premanisme, dan narkoba) sikat terus tanpa pandang bulu. Itu komitmen Polri dari dahulu," ujar mantan Kapolda Kalteng itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: