Penuhi Panggilan KPK Terkait Penyelenggaraan Formula E, Begini Kata Anies Baswedan

Penuhi Panggilan KPK Terkait Penyelenggaraan Formula E, Begini Kata Anies Baswedan

Anies Baswedan. Foto: -JPNN.com-

"Kami tentu hargai atas kehadirannya di Gedung Merah Putih KPK, memenuhi undangan tim penyelidik dalam rangka permintaan keterangan dan klarifikasi dimaksud," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Rabu 7 September 2022.

BACA JUGA:Kapolresta Cirebon Bersama Mahasiswa Keliling Pangkalan Ojek dan Angkot Bagikan Bansos

Namun, Ali mengatakan KPK tidak dapat menyampaikan materi permintaan keterangan terhadap Anies karena masih dalam tahap penyelidikan.

"Karena ini masih pada tahap penyelidikan, maka terkait materi permintaan keterangan nanti tidak bisa kami sampaikan."

"Prinsipnya, permintaan keterangan dimaksud sebagai kebutuhan proses penyelidikan yang sedang dilakukan KPK," kata Ali.

BACA JUGA:Daihatsu Tantang Anak Muda di Indonesia dan Malaysia Lewat Kontes Modifikasi Mobil Virtual DDeC 2022

Dipanggilnya Anies Baswedan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait balapan mobil listrik Formula E mendapat sorotan.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebutkan panggilan dirinya oleh KPK adalah upaya untuk menghilangkan prasangka dan kecurigaan terhadap Formula E.

"Ini untuk menghilangkan prasangka dan kecurigaan yang tidak pada tempatnya."

"Sehingga di masa mendatang para pemimpin pusat maupun daerah akan mampu dan mendapat tempat mengusung berbagai kemajuan yang membawa perubahan di Indonesia," kata Anies dalam keterangannya di Jakarta, Rabu 7 September 2022.

BACA JUGA:Promo Menarik Mitsubishi di September 2022, Jangan Ketinggalan

Lebih lanjut Anies menyebutkan bahwa dirinya datang ke lembaga anti rasuah itu untuk memberikan keterangan terkait penyelenggaraan Formula E Jakarta.

Sekaligus demi membaurkan kemajuan dan gagasan soal ajang balap mobil listrik itu sehingga kecurigaan hilang menjadi kolaborasi.

"Ini adalah upaya membaurkan kemajuan dan gagasan soal formula E, agar KPK dapat mendudukkannya dalam sistem hukum dan pertanggungjawaban sebuah kebijakan," kata Anies.

BACA JUGA:Chelsea Resmi Memecat Thomas Tuchel, The Blues Sementara Dipimpin oleh...

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase