3 Pelaku Penganiayaan Santri di Kuningan Masih Dibawah Umur, Simak Pernyataan Kapolres

3 Pelaku Penganiayaan Santri di Kuningan Masih Dibawah Umur, Simak Pernyataan Kapolres

Pelaku penganiayaan santri di Kuningan masih di bawah umur.--

Radarcirebon.com, KUNINGAN – Polisi sudah mengamankan tiga terduga pelaku penganiayaan santri di Kabupaten Kuningan.

Informasi ini diungkapkan langsung oleh Kapolres Kuningan AKBP Dhany Aryanda. Menurut Kapolres para pelaku telah menjalani pemeriksaan.

“Ketiga pelaku yang diamankan masih di bawah umur, diketahui masing-masing berusia 17 tahun,” demikian dikatakan Kapolres didampingi Kasat Reskrim AKP M Hafid Firmansyah.

Lebih lanjut, Kapolres mengungkapkab bahwa pihaknya masih terus mendalami peran dari masing-masing pelaku saat terjadi penganiayaan santri di Kuningan.

Selain pemeriksaan kepada pelaku, polisi juga memeriksa keterangan dari para saksi kasus penganiayaan santri di Kuningan tersebut.

BACA JUGA:Kronologi Penganiayaan Santri di Kuningan, Dipicu Hal Sepele

BACA JUGA:Pelaku Kriminal Jangan Macam-macam, Polres Cirebon Kota Rutin Lakukan Hal Ini

“Kami saat ini masih melakukan pemeriksaan dan pendalaman terhadap beberapa saksi, untuk memastikan kejadian itu seperti apa. Termasuk peran masing-masing perorangan itu seperti apa,” 

Sementara itu, untuk hasil visum, Kapolres mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu dari pihak rumah sakit yang melakukan pemeriksaan terhadap korban. 

Polres Kuningan juga berkoordinasi dengan pihak Rumah Sakit Bhayangkara di Indramayu yang melakukan proses autopsi. Hal ini dilakukan untuk mengetahui penyebab kematian korban.

“Sementara kami sejauh ini masih melakukan pendalaman dan pemeriksaan dari saksi-saksi yang ada. Sehingga kami tidak bisa menduga-duga apa yang terjadi, supaya semuanya pasti dan clear bagaimana awalnya sehingga ada korban,” jelas Kapolres.

Adapaun, jumlah saksi yang telah menjalani pemeriksaan ada 3 orang. 

BACA JUGA:Kasus Pemerkosaan Rama-ramai Pegawai Kementerian Koperasi SP3, Mahfud MD: Kita Koreksi Polresta Bogor

Sedangkan seluruh terduga pelaku sudah diamankan untuk menjalani pemeriksaan, dengan korban meninggal ada satu orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: