SDIT Assunnah Himpun Dana untuk Korban Gempa

SDIT Assunnah Himpun Dana untuk Korban Gempa

PENGGALANGAN DANA: SDIT Assunnah Cirebon melakukan penggalangan dana untuk korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur.-Abdullah-radarcirebon.com

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat Cianjur yang tertimpa musibah, SDIT Assunnah Cirebon menggalang dana. Hasil penggalangan dana terhimpun Rp24.252.000.

Kepala SDIT Assunnah, Ustad Canudi SPd mengaku bersyukur.

Hasil donasi korban gempa Cianjur, kata Canudi, dari siswa-siswi SDIT Assunnah Cirebon, selanjutnya dititipkan melalu tim kemanusiaan Yayasan Assunnah Peduli.

BACA JUGA:Tilang Elektronik di Kota Cirebon Segera Berlaku, Polisi Pakai Kamera HP, Ketemu Pelanggar Langsung Cekrek

Canudi berharap, donasi ini, walaupun sedikit, bisa meringankan beban warga yang terkena musibah. "Semoga Allah SWT membalas amal kebaikan dengan menjadikan anak-anak pintar, salih dan salihah," tandasnya.

Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada pengurus, wali kelas yang ikut membantu proses lancarnya penggalangan donasi. Penggalangan donasi dari siswa dan orang tua tersebut difasilitasi oleh pihak guru SDIT Assunnah.

Bertujuan membantu meringankan beban dan sebagai sarana belajar berempati.

BACA JUGA:Mobil Terbakar di Majalengka, Tercium Bau Bensin Lalu Mesin Tiba-tiba Mati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: