Festival Pecinan Kota Cirebon 2023 Dibuka, Hj Eti Herawati: Ini Sangat Strategis

Festival Pecinan Kota Cirebon 2023 Dibuka, Hj Eti Herawati: Ini Sangat Strategis

Wakil Walikota Cirebon Hj Eti Herawati secara resmi membuka Festival Pecinan di Taman Kebumen Jl Palang Merah, Kota Cirebon, Jumat siang (3/2/2023).-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

Di tempat yang sama, Prabu Diaz selaku inisitor kegiatan Festival Pecinan tersebut mengatakan, Festival Pecinan bertujuan untuk melestarikan ada tradisi budaya antar bangsa yang di Kota Cirebon.

BACA JUGA:Menikah di KUA Jadi Trend, Begini Syaratnya

"Bangsa Tionghoa sudah lama bermukim di Cirebon sejak zaman para wali. Bahkan, istri Sunan Gunung Jati pun merupakan orang Tionghoa bernama Putri Ong Tien. Oleh sebab itu kita tidak bisa melupakan sejarah," katanya.

Panglima Tinggi Laskar Agung Macan Ali Nuswantara Cirebon ini berharap Festival Pecinan masuk dalam agenda pariwisata tahunan Pemkot Cirebon.

"Saya berharap ke depan Pemkot Cirebon Festival Pecinan ini masuk dalam agenda tahunan pariwisata di Kota Cirebon."

BACA JUGA:Menikah di KUA Jadi Trend, Begini Syaratnya

"Untuk festival tahun ini kami merasa terbantu dengan berbagai komunitas yang ada di Kota Cirebon termasuk dari komunitas warga Tionghoa, forum lingkungan hidup dan budaya Nuswantara, instansi terkait dan elemen masyarakat lainnya," ucapnya.

Sementara itu, Ketua Forum Lingkungan Hidup dan Budaya Nuswantara (FLHBN) Cirebon, M Dany Jaelani mengatakan, momentum Festival Pecinan tidak terlepas dari budaya yang mewarnai di Kota Cirebon.

"Festival Pecinan ini sebagai alat perekat pemersatu bangsa sebagai identitas dan memupuk sikap toleransi, dan nasionalisme, dimana menjadikan perbedaan sebagai alat pemersatu bangsa," katanya.

BACA JUGA:Alasan Pengumuman Seleksi PPPK Guru Ditunda Menurut Prof Nunuk, Ada yang Diperjuangkan

Menurut Dany, Festival Pecinan ini tidak hanya nuansa Tiongkok, namun nuansa nusantara yang dikedepankan.

"Di Festival Pecinan ini ditampilkan ada pakaian adat dan tari tradisional Tiongkok maupun lokal Cirebon."

"Begitu pun dengan kulinernya juga di sini berbagai macam makanan mulai khas Tiongkok, kuliner Cirebon hingga makanan nasional," ujarnya.

Masih kata Dia yang juga sebagai Ketua Payung Suci, kebudayaan memiliki peran strategis bagi sebuah bangsa. Dan budaya sebagai perekat bangsa.

BACA JUGA:Uji Coba Bayar Tol Tanpa Sentuh, Lokasinya Ada di Ruas Tol Berikut Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase