Loh, Luis Milla Maklum Persib Gagal Menang Lawan Madura United di GBLA, Edo: Saya Kurang Bahagia

Loh, Luis Milla Maklum Persib Gagal Menang Lawan Madura United di GBLA, Edo: Saya Kurang Bahagia

Luis Milla memaklumi kegagalan Persib menang lawan Madura United, Minggu 2 Juli 2023. Foto:-Persib-

BANDUNG, RADARCIREBON.COM -- Persib gagal menang di laga perdana Liga 1 2023/2024. Padahal bermain di kandang sendiri.

Maung Bandung menjamu Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu 2 Juli 2023. Dan hanya bermain imbang 1-1.

Meski gagal memenangkan pertandingan, Luis Milla mengakui timnya kesulitan walau sudah berjuang keras. Namun demikian, dia tampaknya tak terlalu kecewa. 

Menurut Milla, pertandingan perdana di liga memang tidak mudah untuk dilalui. Termasuk oleh Persib.

"Saya rasa ini merupakan tipikal pertandingan awal di setiap musimnya. Ini laga yang sulit bagi kedua tim," katanya usai pertandingan seperti dilansir dari laman resmi klub.

Milla mengatakan, seluruh pemain sudah berusaha sebaik mungkin untuk memenangkan pertandingan. Hanya saja, gol cepat Madura United di awal babak pertama menjadi catatan penting buatnya.

Namun demikian, Milla terus memuji anak asuhnya. Apalagi setelah mendapatkan gol balasan di babak kedua.

BACA JUGA:Mohon Doa, Walikota Cirebon Nashrudin Azis Dilaporkan Sakit, Dirawat di Bandung

BACA JUGA:Debut Mengecewakan Tyronne Del Pino, Tumbal di Laga Perdana Persib vs Madura United

"Tadi pemain juga sudah berusaha melalui kedua sayap, mereka bermain dengan baik. Di babak kedua, tim sudah bekerja dan berjuang hingga akhirnya bisa mencetak gol dan menyamakan kedudukan," ujarnya.

Milla tak meragukan penampilan anak asuhnya. Meski gagal memetik tiga poin, eks pemain Barcelona dan Real Madrid senang tidak kalah di laga perdana. 

"Tetapi ini sepakbola. Saya merasa senang dengan spirit dan perjuangan pemain meski harusnya kami mendapat hasil yang lebih baik," ucapnya.

Gelandang Persib Bandung, Mohammad Edo Febriansah juga mengakui kesulitannya di pertandingan perdana. 

Menurutnya, tidak mudah melakoni laga perdana Liga 1 musim ini. Dia mengharapkan hasil yang lebih baik. Namun demikian tetap bersyukur tidak kehilangan poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: