Datang ke Dealer, Tunjukan KTP, Dapat Subsidi Rp 7 Juta Beli Sepeda Motor Listrik, Tipe Ini Ada di Cirebon

Datang ke Dealer, Tunjukan KTP, Dapat Subsidi Rp 7 Juta Beli Sepeda Motor Listrik, Tipe Ini Ada di Cirebon

Dealer sepeda motor listrik di Cirebon yang menyalurkan subsidi pemerintah Rp 7 juta untuk masyarakat.-Volta-radarcirebon.com

PT.SENDANG SUMBER ARUM : Jl. Tuparev No.97, Sutawinangun, Kec. Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat 45131

Setuju Motor / Wiharto Yuwono : Jl. Tuparev No. 95 Cirebon.

PT. WAHANA REJEKI MOBILINDO CIREBON : JL. Brigjen Dharsono No. 5, Kel. Kedawung, Kec. Kedawung, Kab. Cirebon, Jawa Barat. 

PT MAJU KENDARAAN LISTRIK INDONESIA : JL. TUPAREV NP. 109F, DESA/KELURAHAN KERTAWINANGUN, KEC. KEDAWUNG, KAB. CIREBON, PROVINSI JAWA BARAT. 

BACA JUGA:Gandeng Baznas, Polres Cirebon Kota Serahkan Kursi Roda Kepada Masyarakat

PT SARANA KENCANA MULYA (CIREBON) Jl. Kalijaga No.11, Pegambiran, Kec. Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat 45113.

Seperti diketahui, pemerintah telah memberlakukan perluasan untuk subsidi sepeda motor listrik dari semua masyarakat menengah ke bawah, kini seluruh lapisan masyarakat.

Karenanya, hanya dengan menggunakan kartu tanda penduduk alias KTP sudah bisa mendapatkan subsidi pembelian dari pemerintah.

Subsidi ini, sudah diatur oleh pemerintah melalui Perubahan atas Permenperin nomor 6 tahun 2023 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah untuk Pembelian Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Roda Dua.

BACA JUGA:Bobotoh Harus Tau, Bagi Rachmat Irianto, Eksekusi Penalti dan Skripsi, Sama-sama Sulit, Butuh Latihan Ekstra

Setiap masyarakat yang sudah berusia 17 tahun dan memiliki KTP, dapat memperoleh subsidi sebesar Rp 7 juta dalam pembelian sepeda motor listrik.

Nah, tunggu apa lagi yuk datang ke dealer, tunjukan KTP dan ajukan untuk dapat subsidi Rp 7 juta dan beli sepeda motor listrik berbagai tipe dan merk yang sudah tersedia di Cirebon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: