Ini Dia Cara Membuat Donat Kentang yang Empuk dan Dijamin Enak untuk Pasanganmu

Ini Dia Cara Membuat Donat Kentang yang Empuk dan Dijamin Enak untuk Pasanganmu

donat kentang-dok-radarcirebon.com

RADARCIREBON.COM – Donat Kentang Merupakan sebuah varian donat yang banyak di gemari oleh banyak orang.

Kentang yang akan kaya karbohidrat dan vitamin, yang menjamin donat ini menjadi salah satu makanan yang bergizi.

Dengan bahan bahan yang sederhana dan tidak sulit di cari, kita langsung bisa mepraktekan cara membuat donat kentang yang empuk dan enak, apalagi  buat orang spesial yang harus di beri hadiah spesial.

Yuk simak Cara membuat donat kentang yang enak dan di jamin enakk, baca di artikel ini yaaaaa.

BACA JUGA:Warga GSP Tutup Akses Keluar Masuk Pembangunan Gedung Siber IAIN, Kontraktor Ingkar Kesepakatan

BACA JUGA:Dorong Upaya Pelebaran Jl Warungasem Kedawung

Kamu harus menggunakan bahan yang tepat dan baik untuk pembuatan donat kentang ini. Agar hasil yang di berikan pun tidak mengecewakan.

Bahan Donat Kentang
• 60 gram tepung kentang atau kentang rebus
• 210 gram protein tinggi
• 30 gram gula
• 15 gram susu bubuk
• 4 gram ragi
• 1 kuning telur
• 150 gram air dingin
• 30 gram mentega
• 4 gram garam

Cara Membuat Donat Kentang yang empuk dan di jamin enak

1. Siapkan wadah untuk mencampurkan setiap adonan. Masukan terigu, kentang,susu bubuk dan gula. Lalu tuang campuran itu ke mangkuk mikser. Lalu tambahkan ragi, kuning telur dan air dingin. Campur adonan dengan mikser.

2. Masukan mentega dan garam , campur adonan sampai terasa elastis dengan mikser.

3. Ambil adonan , lalu letakan dalam wadah.  Lalu diamkan donat selama 40 menit sampai mengembang dua kali lipat.

BACA JUGA:MAJALENGKA MENDUNIA!!Wisata Danau Situ Cipanten: Surga Dunia untuk sebuah Ketenangan di Tengah Kesibukan

BACA JUGA:Skincare Atalia Tidak Murah, Ridwan Kamil Sampai Open Endorse, Kecuali Manchester United

4. Ambil adonan, lalu bentuk adonan menjadi bulatan donat. Lalu tutup dengan serbet bersih , biarkan donat mengembang kembali.

5. Siapkan wajan cekung, tuang minyak goreng lalu panaskan. Goreng donat sampai kedua sisi kecoklatan. Bolak balik donat hanya sekali saja. Lalu angkat dan tiriskan. Setelah itu pindahka ke piring dan beri gula halus atau saus coklat sesuai dengan seleramu.

Agar donat berhasil kalian harus memperhatikan proses Proofing adonan donat kentang. Saat Proofing , adonan donat di istirahatkan agar fermentasi berjalan dengan baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: