Wakil Rakyat dan BKKBN Bersama-sama Tekan Angka Stunting

Wakil Rakyat dan BKKBN Bersama-sama Tekan Angka Stunting

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dan Anggota Komisi IX DPR-RI Hj Nur Nadlifah S Ag MM melakukan aksi nyata turunkan angka stunting.-ISTIMEWA/RADARCIREBON.COM-

BACA JUGA:Pertama Kali Tampil di Piala Dunia, Inilah Pesan Radja Nainggolan kepada Timnas Indonesia U-17

Yang perlu diperhatikan juga, kata dia, ibu hamil yang jarak kehamilannya kurang dari tiga tahun.  

“Saat ibu hamil, jangan pernah merokok dekat ibu hamil. Saya juga nitip, para remaja putri ini bisa dikawal betul kesehatannya, jangan sampai anemia."

"Termasuk para calon pengantin agar memeriksakan kesehatannya minimal 3 bulan sebelum menikah," katanya.

Sementara itu, Gus Asyrof Abdik selaku Pengasuh Pondok Pesantren Asy- Syakiroh 2 Buntet Pesantren juga menyambut baik program yang dilaksanakan di wilayah Kabupaten Cirebon tersebut.

BACA JUGA:Bawaslu Kabupaten Cirebon Gelar Pelatihan Komunikasi dan Penulisan Jurnalistik

“Angka Stunting di Kabupaten Cirebon sudah mengalami penurunan dari 15.299 kasus menjadi 14.014."

"Artinya sudah mengalami penurunan sebesar 1,6 persen dan ini harus terus ditingkatkan penurunnya kasusnya.” kata Gus Asyrof.

Dan menurutnya, program ini sangat bagus untuk menekan peningkatan kasus stunting

Bukan hanya masalah kesehatan, tetapi juga masalah sosial dan ekonomi yang memiliki dampak jangka panjang.

BACA JUGA:Jadi Ketua MK yang Baru, Suhartoyo: Siap Dengarkan Kritik Publik

"Upaya bersama dari pemerintah seperti DPR-RI Komisi IX, Pesantren organisasi non-pemerintah, sektor swasta dan masyarakat secara keseluruhan sangat penting untuk mengatasi masalah ini dan memberikan masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang,” ucap Gus Asyrof. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase