Temukan 240 PJU Mati Sepanjang Pantura Cirebon, Dishub Berjanji Bakal Perbaiki

Temukan 240 PJU Mati Sepanjang Pantura Cirebon, Dishub Berjanji Bakal Perbaiki

Dinas Perhubungan (Dishub) dan Polresta Cirebon cek jalur Pantura sebagai persiapan arus mudik 2025.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM

CIREBON, RADARCIREBON.COM - Menjelang musim mudik Lebaran 2025, kondisi di jalur Pantura Kabupaten Cirebon terpantau masih gelap karena masih minimnya lampu Penerangan Jalan Umum (PJU).

Dari hasil pemantauan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cirebon bersama Polresta Cirebon pada Rabu 12 Maret 2025 malam tercatat ada sekitar 240 titik Penerangan Jalan Umum (PJU) yang mati. Dishub pun berjanji akan segera memperbaikinya sebelum H-7 Lebaran.

BACA JUGA:Dilantik Siska Gerfianti, Kini Susi Gantini Resmi Menjabat Ketua TP PKK Sumedang

BACA JUGA:Bikin Usaha Tambah Maju dengan KUR Mandiri Mulai dari Rp50 Juta, Syarat dan Tabel Cicilan Cek di Sini

BACA JUGA:Cara Mengajukan Pinjaman di Kantor Pos untuk Pensiunan PNS, TNI, POLRI, dan UMK

Kepala Dishub Kabupaten Cirebon Hilman Firmansyah mengatakan, pihaknya telah melakukan upaya perbaikan, meski terkendala sejumlah keterbatasan. 

"Terkait banyak PJU yang mati di jalur Pantura Kabupaten Cirebon jelang arus mudik, kami selama ini sudah mencoba berupaya."

BACA JUGA:Sengketa Tanah di Cirebon, Gang Sawo Diklaim Milik Pribadi, Akses Jalan Warga Terancam Ditutup

BACA JUGA:Kinerja SKPD di Sorot, SPI KPK Kabupaten Cirebon Zona Merah

BACA JUGA:Jurus KDM Cegah Bencana di Jabar Lewat Pergub, Pengusaha dan Pemodal Bakal Dibikin Sulit?

"Pemerintah Kabupaten Cirebon sudah mencoba untuk memasang PJU di jalur Pantura. Tapi karena keterbatasan, kami hanya bisa mengganti beberapa titik saja," katanya.

Hilman menjelaskan, bahwa pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah Jawa Barat yang merupakan perwakilan Kementerian Perhubungan, untuk mendapatkan bantuan penerangan jalan umum. 

BACA JUGA:Samsung Galaxy A06 5G Harga Rp2 Jutaan, Gaming, Streaming, Browsing Makin Lancar

BACA JUGA:Keputusan MenPAN RB Dikecam di Cirebon, Honorer PPSI Siap Demo Besar-besaran

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase