AKBP Eko Iskandar, Sosok Dibalik Kamtibmas di Kota Cirebon Berjalan Kondusif Selama Ramadan

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar.-DEDI HARYADI-RADARCIREBON.COM
CIREBON, RADARCIREBON.COM - Ramadan tahun ini terasa berbeda bagi warga Kota Cirebon.
Suasana ibadah berlangsung khidmat, Kamtibmas di Kota Cirebon kondusif hingga Idul Fitri, arus mudik dan balik mengalir lancar tanpa hambatan berarti.
Semua ini tak lepas dari peran Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar yang baru menjabat sejak awal tahun 2025.
Sejak awal Ramadan, AKBP Eko turun langsung ke lapangan, memimpin patroli gabungan untuk menjaga ketertiban saat tarawih, sahur on the road, dan kegiatan sosial lainnya.
BACA JUGA:6 Manfaat Buah Bit, Salah Satunya Bisa Atasi Anemia
BACA JUGA:Gol Evandra Torehkan Sejarah, Timnas Indonesia Buat Sedih Korea Selatan di Piala Asia U-17
BACA JUGA:6 Manfaat Utama Konsumsi Makanan Mengandung Serat untuk Kesehatan Tubuh
Di musim mudik dan balik Lebaran 2025 kepadatan lalulintas di jalur Pantura wilayah hukum Polres Cirebon Kota mulai meningkat.
Namun, strategi Mudik Aman dan Nyaman yang digagas Kapolres terbukti efektif. Para perantau bisa merayakan lebaran di kampung halamannya tanpa hambatan.
Pos pengamanan dibangun di titik-titik rawan, dan petugas ditempatkan 24 jam penuh. Bahkan, rest area darurat disediakan untuk pemudik yang kelelahan.
Bahkan, selama arus mudik dan balik Lebaran 2025 berlangsung angka kecelakaan lalulintas di wilayah hukum Polres Cirebon Kota menurun.
BACA JUGA:Arus Lalulintas Palimanan-Kanggraksan Kota Cirebon Macet, Efek Kebijakan One Way di Ruas Tol
BACA JUGA:Jika Jalur Pantura Kota Cirebon Dipadati Pemudik, Kapolres Cirebon Kota Siapkan Plan B
Di malam takbiran, Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar melakukan monitoring untuk memastikan Kota Cirebon dalam keadaan aman dan kondusif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: reportase