Sejarah Hari Jadi Cirebon, Seharusnya Baru Berusia 577 Tahun Bukan 653
Keraton Kanoman tempat keberadaan Witana, bangunan pertama di Cirebon yang menjadi bukti Sejarah Hari Jadi Kota Cirebon atau Babad Alas Mbah Kuwu.-Yuda Sanjaya/Dok-radarcirebon.com
Sementara itu, Sejarawan Cirebon, R Subagdja mengatakan bahwa dalam membicarakan Hari Jadi, ada dua hal yang dibahas, yakni hari jadi terbentuknya perkampungan/desa atau pedukuhan dan hari jadi terbentuknya sistem pemerintahan.
Terbentuknya pedukuhan di Cirebon sendiri, selama ini didasarkan pada Carita Purwaka Caruban Nagari yang ditulis oleh Pangeran Arya Carbon pada tahun 1720 M.
BACA JUGA:Timnas Indonesia U-20 Kalah Telak 0-6 dari Prancis, Shin Tae Yong: Mereka Kelelahan
BACA JUGA:Geger Chemtrail dan Banyak yang Sakit Tenggorokan, Segera Kumur Air Garam, Cek Fakta Dulu
Di mana dalam Carita Purwaka Caruban Nagari disebutkan bahwa Pangeran Walangsungsang atau Pangeran Cakrabuana atau Mbah Kuwu setelah berguru agama islam kepada Syekh Datul Kahfi.
Oleh gurunya tersebut dianjurkan oleh gurunya untuk membuka pedukuhan di Kebon Pesisir Lemahwungkuk.
Peristiwa Mbah Kuwu Babad Alas inilah yang kemudian dijadikan patokan dan sejarah lahirnya Pedukuhan Cirebon dan setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Jadi Cirebon.
Sejauh ini, baik sejarawan, budayawan dan juga pemerintah telah mengganggap bahwa peristiwa tersebut sebagai tonggak berdirinya Cirebon sekaligus Hari Jadi Pemerintah Kota Cirebon.
BACA JUGA:Kejagung Bakal Menggugat Pelaku Peredaran Obat Sirup Tercemar Zat Berbahaya Secara Perdata
BACA JUGA:Perlu Dicatat Nih! Membiasakan Konsumsi Minuman Tawar Bisa Bantu Turunkan Resiko Diabetes
Namun selama ini, peringatan Hari Jadi Cirebon yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Cirebon didasarkan pada Perda 24/1996 disebutkan bahwa Hari Jadi Cirebon jatuh pada tnggal 1 Muharram tahun 791 H.
“Kalau begitu, berarti peristiwa Mbah Kuwu babad alas terjadi pada tahun 1369 M,” jelas R Subagja dalam pemaparannya.
Jika demikian, lanjutnya, terjadi kerancuan. Di mana berdasarkan Carita Purwaka Caruban Nagari, Mbah Kuwu justru melakukan babad alas pada tahun 1445 Masehi, bukan 1369 M.
Dengan demikian, berdasarkan penghitungan, maka Kota Cirebon berumur 577 tahun. Bukan 653 tahun seperti yang diperingati pada tahun 2022.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: