5 Rekomendasi Manhwa atau Komik Korea Terbaik dengan Genre Aksi, Bisa Dibaca di Waktu Luang

5 Rekomendasi Manhwa atau Komik Korea Terbaik dengan Genre Aksi, Bisa Dibaca di Waktu Luang

Bisa Dibaca di Waktu Luang, 5 Rekomendasi Manhwa atau Komik Korea Terbaik dengan Genre Aksi-capture-Sindonews

RADARCIREBON.COM - Manhwa adalah sebuatan untuk Komik yang berassal dari Korea. Dari sekian banyak nya judul Manhwa dari berbagai genre, tidak sedikit yang kepopulerannya hingga menjalar ke kancah internasional dan menjadi komik unggulan untuk kalian yang membutuhkan rekomendasi Manhwa.

Untuk kalian yang membutuhkan rekomendasi manhwa yang memiliki cerita dan visual menarik, di sini kita akan membahas 5 manhwa dengan genre action yang bisa kalian coba baca.

Tidak sedikit dari judul manhwa yang sudah diadaptasi menjadi live action ataupun diadaptasi menjadi anime. Nah! Berikut ini adalah 5 rekomendasi manhwa dengan genre action yang bisa kalian baca di waktu luang kalian.

BACA JUGA:Rekomendasi Webtoon Aksi yang Bisa Kamu Baca di Aplikasi Webtoon Sekarang Juga!

1. Solo Leveling


Solo leveling adalah manhwa yang judulnya sudah terkenal di kalangan pecinta komik. Karya yang dbuat oleh Chugong dan diilustrasikan oleh Jang Sung Rak ini menjadi manhwa yang bertema action fantasy ini menjadi pencetus manhwa dengan cerita dungeon dan monster.

Solo Leveling menceritakan ketika seluruh dunia muncul gate atau portal yang menghubungan antar dunia nyata dan dungeon, dari dalam gate mengeluarkan monster dan ingin menghancurkan dunia, tapi di tengah-tengah itu manusia diberi kekuatan khusus agar bisa melawan balik monster di dalam dungeon.

Perjalanan seorang anak muda lemah yang tak memiliki kekuatan khusus bertarung sendirian menghabisi monster demi membiayai biaya rumah sakit ibunya dan biaya sekolah adiknya. Sebuah cerita dengan gaya zero to hero. Judul ini juga telah mendapatkan adaptasi animenya yang akan dirilis pada tahun 2023 nanti. 

BACA JUGA:Tak Cocok Dibaca Anak-Anak, 5 Fakta Menarik Manhwa Solo Leveling

2. Lookism

Rekomendasi manhwa dengan genre action selanjutnya adalah Lookism. Lookism adalah sebuah webtoon Korea Selatan yang ditulis dan diilustrasikan oleh Park Tae-joon. Webtoon ini pertama kali dipublikasikan di Naver Webtoon sejak bulan November 2014 dan masih berlanjut hingga sekarang.

Bercerita tentang Daniel Park/Park Hyung Seok yang sering dijadikan bahan bullying karena memiliki badan gendut dan penampilan yang biasa-biasa saja. Tapi tiba-tiba ia mendapatkan keajaiban dan memulai hidup barunya dengan penampilan sempurna. 

Manhwa ini membawakan cerita action school fight. Seperti cerita school fight pada umumnya yang menceritakan tokoh utama yang memberantas aksi bullying dan melawan mafia.

Dibumbui dengan genre komedi dan visual yang menakjubkan, Lookism dapat dikatakan sebagai manhwa terbaik dengan genre school fight. Manhwa ini juga sudah mendapatkan adaptasi live actionnya dan animenya yang berbentuk serial tv.

BACA JUGA:Bikin Semangat! 5 Rekomendasi Lagu Jepang, Coba Dengerin!

3. Nano Machine

Untuk kalian yang gemar terhadap cerita lawas dengan aksi martial arts, Nano Machine adlaah judul rekomendasi manhwa yang cocok untuk kalian. 

Bercerita tentang Cheon Yeo-Woon yang telah dihina dan hidupnya diincar, seorang yatim piatu dari Kultus Iblis yang mendapatkan kunjungan tak terduga dari keturunannya di masa depan. Keturuannya itu memasukan suatu hal bernama Nano Machine ke dalam tubuh Cheon Yeo-Woon yang akan merubah takdirnya.

Kehidupan Cheon Yeo-Woon setelah aktivasi. Kisah perjalanan Cheon Yeo-Woon melewati Kultus Iblis dan naik menjadi seniman bela diri terbaik baru saja dimulai.

Selain pembawaannya yang kuat akan kesan Martial arts-nya, komik ini juga menawarkan visual gambar yang memukau. Tapi perlu diketahui bahwa manhwa satu ini bisa saja tidak cocok dibawa anak-anak karena banyak adegan berdarah yang ditampilkan di dalamnya.

BACA JUGA:Berita Terbaru DC Extended Universe, Wonder Woman 3 di Cancel? dan Masih Banyak Lagi!

4. Relic King/Tomb Rider King

Meskipun alur ceritanya yang terbilang mainstream, yaitu kisah seorang pria yang kembali ke masa lalu dengan membawa ingatan sebelumnya. Tapi metode yang dibawakannya agak berbeda dan unik.

Menceritakan reruntuhan dunia yang mulai muncul di berbagai belahan dunia. Karena peninggalan di dalam reruntuhan ini banyak sekali relik-relik yang menyimpan kekuatan maha dahsyat, semua orang berlomba-lomba untuk mendapatkan relik yang kuat. 

Kisah tokoh utama yang ingin balas dendam karena di kehidupan sebelumnya, ia mati dijebak oleh atasannya sendiri, iapun terlahir kembali dengan pengetahuan dari kehidupan sbeelumnya. Mengembalikan ingatan teman-temannya tentang kehidupan sebelumnya dan berencana membalas dendam bersama-sama.

Dengan mengumpulkan banyak relik kuat dan mengumpulkan tim yang sempurna, tokoh utama berjuang mendapatkan balas dendamnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: