7 Desa di Kabupaten Kuningan Diterjang Longsor, Rumah dan Mobil Tertimbun di Nusaherang

7 Desa di Kabupaten Kuningan Diterjang Longsor, Rumah dan Mobil Tertimbun di Nusaherang

Longsor di Desa Kertawirama, Kecamatan Nusaherang, Kabupaten Kuningan menimpa sebuah rumah, Sabtu sore 21 Januari 2023. Foto:-Radarkuningan.com-

KUNINGAN, RADARCIREBON.COM - 7 desa di Kabupaten Kuningan diterjang longsor. Bencana alam berupa tanah longsor ini terjadi pada Sabtu 21 Januari 2023. 

Penyebab longosor 7 desa di Kabupaten Kuningan ini diduga akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut selama akhir pekan ini.

Dalam laporan yang dirilis Radar Kuningan, lokasi tanah longsor ini berada di darah rawan bencana di Kabupaten Kuningan.

Bencana longsor kali ini menimpa Desa Tundagan Kecamatan Hantara, Desa Kertawirama Kecamatah Nusaherang, Desa Cimenga Kecamatan Darma.

Kemudian Desa Patala Kecamatan Cilebak, Desa Bagawat Kecamatan Selajambe, Desa Patala Kecamatan Cilebak serta Desa Jagara Kecamatan Darma.

BACA JUGA:Kantor Cabang BNI Arjawinangun Cirebon Kebakaran, Api Muncul dari Ruang CS

BACA JUGA:Pembunuhan Berantai di Bekasi dan Cianjur, Ada 9 Korban Sejak Tahun 2016

BPBD Kabupaten Kuningan langsung mengirim petugas ke lokasi bencana. Selam di lokasi, petugas langsung melakukan assesment.

Kemudian mengirimkan bantuan logistik bagi warga yang terkena musibah bencana alam longsor di Kabupaten Kuningan.

Di samping itu, petugas bersama masyarakat dan aparat desa setempat gotong royong membersihkan material longsor.

Dilansir dari laporan BPBD Kabupaten Kuningan, bencana tanah longosor tersebut menyebabkan sejumlah rumah dan kendaraan mengalami kerusakan karena tertimpa longsoran tanah.

Disebutkan juga bahwa, ada lima titik bencana alam longsor. Adapun bencana alam ini terjadi pada Sabtu 21 Januari 2023, sore. 

BACA JUGA:Peternak Lebah Klanceng Laporkan Dugaan Penipuan PT MBM ke Polres Cirebon Kota

BACA JUGA:Ada Dua Lembaga Zakat di Kota Cirebon Belum Berizin, Stop Segala Aktivitas Pengelolaan Zakat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: