Duh, Jalur Pantura Indramayu Belum Siap Dilewati Pemudik, Masih Ada Perbaikan di Sejumlah Ruas

Duh, Jalur Pantura Indramayu Belum Siap Dilewati Pemudik, Masih Ada Perbaikan di Sejumlah Ruas

Jalur Pantura Indramayu belum siap dilewati pemudik. Foto:-Kholil Ibrahim-radarcirebon.com

INDRAMAYU, RADARCIREBON.COM – Jalur Pantura Indramayu belum siap dilewati pemudik. 

Untuk itu, para pejuang mudik dari wilayah Jakarta dan sekitarnya yang akan lewat kejalur Pantura Indramayu disarankan untuk selalu berhati-hati.

Dilaporkan Radar Indramayu, ,bahwa untuk saat ini jalur utama pantura Bumi Wiralodra masih belum nyaman dilalui pemudik

Masih ada pekerjaan perbaikan jalan yang masih berlangsung. Baik kerusakan kecil maupun besar.

Perbaikan kecil misalnya seperti penambalan permukaan jalan yang berlubang, pengecatan median jalan hingga marka jalan.

Pantauan Radar Indramayu di jalan raya pantura Patrol, Kabupaten Indramayu, Rabu 5 April 2023. 

BACA JUGA:Sunjaya 'Si Raja Tega', Apa Bedanya dengan Wowon dan Mbah Slamet?

BACA JUGA:Penerbangan ke Malaysia Bisa dari BIJB Kertajati, Jadwal Seminggu Dua Kali Mulai 17 Mei

Pekerjaan engecatan ulang marka jalan yang berfungsi untuk mengarahkan pengguna jalan selalu pada jalurnya masih dikerjakan.

Bukan itu saja, garis pembatas di tengah jalan juga masih dalam pengecatan. Sejumlah ruas jalan juga dibuatkan garis lurus tak terputus di pinggir jalan raya atau marka tepi. 

Sebelumnya, para pengendara yang melintasi jalan raya pantura merasa kurang aman dalam berkendara. 

Pasalnya, di sepanjang puluhan kilometer kondisi marka jalan sudah luntur.

Sementara itu, di jalur Pantura Kecamatan Kandanghaur, Indramayu, masih berlangsung perbaikan jalan. Pengecoran alias betonisasi. 

Lokasinya, dari depan kampus SMK Muhammadiyah Kandanghaur sampai ke perempatan Karangsinom.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: