Misteri Kematian Brigadir Joshua, Istri PCR di Rumah, Kenapa Ferdy Sambo Tes di Luar?
Misteri kematian Brigadir Joshua, diharapkan dapat terjawab dengan adanya temuan CCTV.-Ricardo/Jpnn-radarcirebon.com
Radarcirebon.com, JAKARTA - Misteri kematian Brigadir Joshua hingga kini masih berusaha untuk diungkap. Ada satu sorotan yakni terkait alibi Irjen Ferdy Sambo melakukan tes PCR.
Salah satu misteri kematian Brigadir Joshua adalah terakhir kali dia terlihat di CCTV pukul 15.49 WIB, atau satu jam saja sebelum baku tembak.
Diharapkan dari beberapa rekaman CCTV tersebut, dapat mengungkap misteri kematian Brigadir Joshua di rumah singgah Irjen Pol Ferdy sambo.
Berdasarkan analisa CCTV di Umah Saguling III, terlihat dalam rekaman bahwa Brigadir Joshua dan Putri yakni istri Ferdy Sambo melakukan tes PCR pukul 15.45 WIB.
BACA JUGA:CCTV Rumah Ferdy Sambo, 3 Menit untuk Kejadian Pelecehan, Baku Tembak, Hingga Tewas, Mungkinkah?
BACA JUGA:Misteri Kematian Brigadir J, 3 Menit Waktu di CCTV hingga Terbunuh
Adanya kejadian tes PCR tersebut, menjadi bahan pertanyaan terkait misteri kematian Brigadir Joshua. Pasalnya, alibi dari Irjen Ferdy Sambo adalah keluar untuk melakukan tes PCR.
Dalam rekaman CCTV Umah Saguling, Putri dan Brigadir Joshua melakukan tes PCR. Pertanyaannya, ketika ada fasilitas di rumah, kenapa Ferdy Sambo tes PCR di luar?
Tuntuas tes PCR dan kegiatan lain di Umah Saguling, Putri kemudian berpindah ke rumah singgah tempat kejadian tersebut menggunakan mobil Toyota Alphard.
Kejadian perpindahan dari Umah Saguling ke Rumah Singgah pada pukul 17.09 WIB. Waktu itu, tidak terlihat dengan jelas dengan siapa Putri pergi.
BACA JUGA:Maruf Amin Plt Presiden, Sah! Sudah Ditandatangani Jokowi, Ini yang Terjadi
BACA JUGA:Ritual Buang Sial di Gunung Sanggabuana, Celana Dalam dan Bra Berserakan di Hutan
"Tidak jelas dengan siapa. CCTV di Umah Saguling tidak menunjukkannya," kata seorang petugas yang menangani kasus tersebut, seperti dilansir dari pemberitaan koran Jawa Pos, Rabu, 27, Juli 2022.
Dua menit berselang, Ferdy Sambo keluar memakai mobil Lexus. Sementara Brigadir J sudah tidak terpantau dari CCTV yang ada.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: koran jawa pos