Waspada Virus Marburg, Kemenkes Keluarkan Surat Edaran dan Pemantauan

Waspada Virus Marburg, Kemenkes Keluarkan Surat Edaran dan Pemantauan

Waspada penyebaran virus Marburg.-Pixabay-

JAKARTA, RADARCIREBON.COM - Ketidakstabilan kondisi lingkungan dan iklim di dunia, mengakibatkan munculnya banyak virus yang bisa merusak kesehatan umat manusia.

Salah satu virus yang saat ini mulai muncul di sejumlah negara, khususnya kawasan Afrika adalah virus Marburg.

BACA JUGA:Sedih, Indra Bekti Jalani Puasa Ramadhan Tanpa Ditemani Langsung Anak-anak

Guna mencegah penularan dan penyebaran virus Marburg, Kemenkes sudah mengeluarkan Surat Edaran tentang Kewaspadaan Terhadap Penyakit Virus Marburg.

Pemerintah daerah, fasilitas pelayanan kesehatan, Kantor Kesehatan Pelabuhan, SDM kesehatan, dan para pemangku kepentingan terkait juga diminta untuk waspada terhadap virus Marburg.

BACA JUGA:China Minta Israel Hentikan Aksi yang Bisa Tingkatkan Ketegangan dengan Palestina

Selain mengeluarkan surat edaran, pemerintah terus melakukan pemantauan terhadap kemungkinan adanya importasi kasus virus Marburg.

Namun, hingga saat ini Kemenkes memastikan kasus virus Marburg belum terdeteksi di Tanah Air.

“Belum ada kasus virus Marburg di Indonesia,” terang Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes Siti Nadia Tarmizi, di Jakarta beberapa hari lalu.

BACA JUGA:Biadab! Oknum Guru Agama Lakukan Tindakan Asusila, Korbannya 16 Murid

Nadia pun berharap, virus Marburg tidak masuk ke Tanah Air. Bahkan, dirinya meminta warga negara Indonesia (WNI) yang bepergian keluar negeri untuk mewaspadai virus Marburg.

"Untuk yang melakukan perjalanan ke Afrika atau daerah yang melaporkan kasus Marburg agar berhati-hati," imbaunya.

Kemudian, Nadia pun mengimbau masyarakat tidak kontak dengan orang sedang sakit atau hewan liar.

BACA JUGA:Nih Strategi BPNB atas Potensi Bencana Alam Selama Arus Mudik-Balik Lebaran 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: