3 Rekomendasi Objek Wisata di Linggarjati Kuningan, Ada Tempat Bersejarah hingga Wisata Alam yang Memikat
Salah satu wisata bersejarah di Linggarjati Kabupaten Kuningan.-Yuda Sanjaya-radarcirebon.com
2. Gedung/Museum Perjanjian LinggarJati Kuningan
Semula gedung ini tercatat merupakan milik ibu Jasitem pada tahun 1918. Tercatat dalam Sistem Registrasi Nasional cagar Budaya, Gedung Naskah Linggarjati mempunyai sejarah jauh sebelum kemerdekaan Indonesia.
Gedung ini kerap mengalami perubahan fungsi. perta pernah menjadi rumah tinggal Van Oo Dome (1930), berubah menjadi hotel Rustoord (1935).
Lalu hotel Hokay Ryokai saat era pemerintahan Jepang (1942), sampai markas Badan Keamanan Rakyat (BKR). Usai kemerdekaan, bangunan ini pun beralih nama ke Hotel Merdeka.
Pada 1950 hingga 1975 gedung ini berfungsi sebagai Sekolah dasar Negeri Linggarjati, dan sempat rusak karena bangunannya yang sudah termakan usia.
Barulah pada tahun 1977-1979 pemerintah memugar Gedung Naskah Linggarjati dan resmi menjadi cagar budaya nasional pertahun 1998.
Di Gedung Perjanjian Linggarjati Kuningan ini kamu bisa melakukan napas tilas sejarah bangsa Indonesia.
3. Curug Ceret
Curug Ceret berjarak sekitar 15 menit menyusuri sawah dari vila Gajah Barong. lebih tepatnya sebelum tiba di pos Pendakian Cibunar, kamu akan melintasi sebuah air terjun yang masih alami di kaki Gunung Ciremai.
Ketinggian air terjun ini hanya 5 meter dana aliran airnya terbilang kecil ketika musim kemarau. Namun, saat musim hujan aliran curug berubah cukup deras.
kamu akan mendapatkan suasana Curug Ceret yang masih alami, benar-benar belom banyak terjamah tangan manusia. jadi jangan heran kalo kalian ke Curug Ceret untuk fasilitasnya belom memadai.
BACA JUGA:Alasan Linggarjati Kuningan Jadi Tempat yang Sangat Bersejarah, Pahlawan Wanita ini Sangat Berjasa
kamu dapat mampir ke Curug Ceret sebelum menuntaskan perjalanan ke cibunar. (Yuni Amalia Putri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: