Volunteer Day, DLH Tanam Bibit Pohon dan Bersih-Bersih di Desa Cengkuang
BERSIH-BERSIH: Antusias masyarakat peduli lingkungan di Desa Cengkuang sangat tinggi.-Cecep Nacepi-radarcirebon.com
PALIMANAN, RADARCIREBON.COM - Untuk memperingati hari relawan sedunia, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Cirebon ajak Perangkat Desa (Pemdes) dan warga Desa Cengkuang Kecamatan Palimanan berperan aktif dalam usah penyelamatan lingkungan.
Berbagai kegiatan peduli lingkungan yang dilaksanakan di Desa Cengkuang, dimulai dengan penanaman pohon di sejumlah lokasi fasilitas utama.
“Pohon bagian dari hal penting untuk penyelamatan lingkungan. Khususnya dalam hal iklim, supaya menjadi lebih sejuk menyegarkan lingkungan,” kata Subkoor Peningkatan Kapasitas dan Kemitraan Lingkungan pada DLH Kabupaten Cirebon, Yayan Hendriyan ST MT.
Selain itu, pihaknya juga melakukan aksi bersih-bersih sampah di sejumlah tempat di Desa Cengkuang. Nah, dalam kesempatan itu, Yayan mengedukasi masyarakat tentang peduli lingkungan, menangani sampah, dan mengelola sampah.
BACA JUGA:Sempat Kabur, Tersangka Pemerkosaan di Sukabumi Ditangkap Polisi Setelah Dipancing Oleh Korban
“Kita tahu, kebersihan lingkungan itu akan terjaga kalau masyarakatnya teredukasi. Jadi edukasi mereka agar mengerti bagaimana cara mengolah sampah,” terangnya.
Ia juga bersyukur, kegiatan tersebut mendapat antusias dari pemdes, komunitas peduli lingkungan sekolah adiwiyata, dan juga masyarakat. Bahkan, dihadiri pula oleh kepala Bapelitbangda.
Sementara itu, Kuwu Desa Cengkuang, Zaenal Arifin mengucapkan terima kasih kepada DLH Kabupaten Cirebon yang sudah memantau dan melaksanakan kegiatan tersebut. Bahkan, ada pula 100 bibit mangga diberikan untuk menghijaukan Desa Cengkuang.
“Per taman ada acara serah terima bibit mangga sekitar 100 pohon, yang ditanam di fasilitas umum. Ini bermanfaat kedepannya, untuk masa depan anak-anak kami,” katanya.
BACA JUGA:Bukan Raksasa atau Alien, Berusia 7.200 Tahun, Lantas Siapa yang Membangun Situs Gunung Padang?
Tidak hanya itu, acara dilanjutkan dengan kegiatan bersih-bersih desa, baik saluran irigasi, fasilitas umum, jalan, dan lainnya. “Mudah-mudahan ini sangat bermanfaat buat kami,” jelasnya. (cep)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: