Usut Lagi Tragedi KM 50 Menggema di Tengah Kasus Ferdy Sambo, Hidayat Nur Wahid: Makin Terkuak

Usut Lagi Tragedi KM 50 Menggema di Tengah Kasus Ferdy Sambo, Hidayat Nur Wahid: Makin Terkuak

Usut lagi tragedi KM 50 menjadi trending topic di Twitter di tengah kasus yang menjerat Irjen Ferdy Sambo. -Ist/tangkapan layar-radarcirebon.com

Radarcirebon.com, JAKARTA - Desakan untuk usut lagi tragedi di Km 50 kembali menggema di media sosial, dan turut disampaikan Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid.

Desakan untuk usut lagi tragedi KM 50, disampaikan Hidayat Nur Wahid, karena menurutnya hal itu penting demi tegak-nya hukum dan keadilan.

Adapun desakan usut lagi tragedi KM 50 juga turut disuarakan di tengah upaya Polri bersih-bersih di kasus Irjen Pol Ferdy Sambo.

Kasus yang disebut bagai tragedi KM 50 itu, didesak diusut lagi lantaran perkaranya juga ditangani Irjen Ferdy Sambo.

BACA JUGA:Mengejutkan! Pengakuan Ferdy Sambo Terbaru, Ungkap Kejadian di Magelang, Jilat Ludah Sendiri

BACA JUGA:Festival Pekalipan Segera Dilaunching DKUKMPP Kota Cirebon

Lantas, apa sebenarnya tragedi KM 50 itu? Mengapa sampai harus Polri usut Lagi? Pasalnya kasus ini sudah lama berlalu.

Sebagai informasi, tragedi KM 50 Tol Jakarta-Cikampek yang diminta usut lagi adalah kejadian antara personel Polri dengan laskar FPI.

Ketika itu, Irjen Pol Ferdy Sambo ikut menangani karena posisinya sebagai Kadiv Propam. Kasus itu, juga sempat menjadi pertanyaan lantaran CCTV Jasamarga mati satu hari sebelum kejadian.

Terkait desakan untuk Usut Lagi Tragedi KM 50 yang menjadi trending topic di Twitter, Hidayat Nur Wahid memandang hal ini perlu dilakukan demi tegaknya hukum dan keadilan.

BACA JUGA:Keluarga Jadi Alasan Ferdy Sambo Rencanakan Pembunuhan Brigadir J, Harkat dan Martabat Terluka

BACA JUGA:Pemerintah Luncurkan Buku Vaksinasi Covid-19, Begini Isinya

"Belakangan, Apresiasi kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Terbongkarnya berbagai modus kriminal pembunuhan ini, akan juga bermakna penting bila berujung pada penegakan hukum yang benar, tegas dan adil juga terhadap semua yang terlibat, juga pada kasus-kasus lain yang sejenis," tulis Hidayat Nur Wahid melalui Twitter.

Dalam cuitannya itu, Hidayat Nur Wahid sempat menyinggung mengenai Presiden Jokowi yang smapai 4 kali mengingatkan agar kasus penembakan Brigadir J diusut tuntas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: