LENGKAP! 4 Keterangan Panji Gumilang Usai Diperiksa Bareskrim, Shalom Aleichem hingga Mengaku Pernah Dihukum

LENGKAP! 4 Keterangan Panji Gumilang Usai Diperiksa Bareskrim, Shalom Aleichem hingga Mengaku Pernah Dihukum

Keterangan lengkap dari Syekh Panji Gumilang terkait pemeriksaan di Dittipidum Bareskrim Polri.-Ist-radarcirebon.com

JAKARTA, RADARCIREBON.COM – Syekh Panji Gumilang, pendiri dan pemimpin Mahad Al Zaytun Indramayu menyampaikan keterangan lengkap terkait dengan pemeriksaan yang dilakukan kepada dirinya di Dittipidum Bareskrim Polri, Senin, 3, Juli 2023.

Syekh Panji Gumilang diperiksa berkaitan dugaan penistaan agama dengan agenda semula pukul 09.00-10.00 WIB. Namun baru dimulai sekitar pukul 13.50 WIB.

Pemeriksaan tersebut berlangsung kurang lebih 9 jam hingga pukul 23.00 WIB, dan setelah rangkaian itu, barulah Panji Gumilang memberikan keterangan kepada pers.

Pada keterangannya, Syekh Panji Gumilang kembali menyapa dengan sapaan khas-nya yakni Assalamualaikum yang diikuti Shalom Aleichem.

BACA JUGA:Daftar 13 Kosmetik Ilegal Berbahaya Terbaru 2023, Jangan Dipakai Lagi ya Ladys

“Assalamualaikum. Shalom Aleichem. Saudara-saudara terima kasih. Saya paham saudara menunggu dari pagi. Saya paham. Saudara ingin tahu dari mulut saya. Apa yang terjadi,” kata Syekh Panji Gumilang mengawali keterangannya.

Secara umum, kata pria kelahiran Gresik itu, panggilan dari Bareskrim Polri sudah dipenuhi sebagaimana undangan yang disampaikan.

Termasuk tahapan pemeriksaan juga diikuti satu persatu dengan menjawab puluhan pertanyaan yang diberikan oleh penyidik.

Karena itu, Syekh Panji meminta agar proses tersebut berlangsung dengan lancar dan kepolisian juga dapat bekerja.

BACA JUGA:Hasil Pemeriksaan, Bareskrim Sebut Panji Gumilang Akui Semua Perbuatan

“Semuanya panggilan bareskrim telah saya penuhi dan dalam pemeriksaan, bagi saya telah memberikan keterangan yang secukup-cukupnya,” katanya.

Usai menyampaikan keterangan itu, Syekh Panji Gumilang diminta wartawan menyampaikan apa saja yang menjadi pertanyaan dari penyidik.

Mulanya, Syekh Al Zaytun enggan mengungkapkan. Namun setelah didesak, dirinya akan memberikan gambaran 3 pertanyaan atau 10 persen dari 30. “3 itu kan 10 persen ya, baik,” ucapnya.

“Pertanyaan yang disampaikan kepada saya, lebih daripada 30 pertanyaan dan sudah bias dijawab dengan baik. Mudah-mudahan semua berjalan dengan lancar,” imbuh dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: